CARA MEMBUAT ACCOUNT PAYPAL

Wahh.....sudah dua hari nih belum posting! Ya udah deh...supaya cepat naik pagerank nya saya harus getol nih bikin postingan baru, apalagi blog saya ini masih berusia jagung (alias balita...). Ok deh pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang PAYPAL. Bagi anda yang hobi bisnis online (review, ppc, affiliate, dll) atau sering bertransaksi lewat online tidak ada salahnya menggunakan fasilitas paypal untuk transaksi anda. Kenapa saya merekomendasikan paypal karena alat transaksi ini tergolong aman, bagaimana cara membuat account paypal? Silakan ikuti petunjuknya dibawah ini:


Sebelum mulai mendaftar, siapkan data-data anda untuk membuat account PayPal seperti Email, Nama, Alamat, Telp, Nomor kartu kredit (Pastikan Nama, Alamat, Telp yang akan anda isi untuk pendaftaran sama dengan data pada kartu kredit anda).

1. Ke situs www.paypal.com
(Untuk keamanan pastikan selalu alamat situs yang tertulis di address bar browser adalah alamat website resmi PayPal http://www.paypal.com/ atau https://www.paypal.com/).

2.Klik SignUp untuk mendaftar.

3.Selanjutnya ada pilihan negara, karena anda di Indonesia pilih Indonesia. Lalu pilih tipe account yang anda inginkan, untuk pendaftar baru di Indonesia disarankan memilih yang personal account dahulu, anda dapat Upgrade kemudian ke tipe Premiere account atau Business account dengan mudah dan gratis sesuai kebutuhan.

Selanjutnya masukan informasi anda seperti Email, Nama, Alamat, Telp (Pastikan Nama, Alamat, Telp yang anda isi untuk pendaftaran sama dengan data kartu kredit anda).
Email yang anda masukan akan menjadi username PayPal anda untuk login atau bertransaksi menggunakan PayPal kemudian
Contoh penulisan nomor Telepon yang benar : 02177755555 atau 021-77755555 atau 62-21-77755555
Contoh penulisan nomor Mobile phone yang benar : 08123456789
Isi Password anda dengan kombinasi huruf dan angka, minimal 8 karakter
Dibagian selanjutnya diinstruksikan untuk memasukan Nomor kartu kredit anda yang akan digunakan untuk memasukan dana ke account PayPal anda, Jika anda tidak ingin memasukan data kartu kredit anda sekarang hilangkan tanda Checklist pada bagian "Link my credit card so I can start shopping right away (recommended)", anda dapat memasukan data kartu kredit anda kemudian setelah login di halaman My Account
Periksa lagi dan pastikan Nama, Alamat, Telp yang anda isi sesuai dengan data kartu kredit anda, jika sudah yakin tekan I agree, create my account.

4.Anda akan menerima email konfirmasi bahwa anda telah mendaftar dan untuk mengaktifkan account PayPal, buka email dari PayPal tersebut dan klik link konfirmasi yang terdapat didalamnya, untuk konfirmasi bahwa anda adalah pemilik email tersebut.

5.Setelah itu anda akan dibawa kembali ke situs PayPal lagi dan masukan password anda lagi, lalu ikuti langkah selanjutnya, setelah itu anda akan masuk ke halaman My Account.

6.Jika anda sudah memasukan data kartu kredit ke account PayPal anda akan ada link untuk menjadi Verified PayPal account (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh PayPal).

Pilihan 1 : Untuk mendaftar menjadi Verified PayPal account sekarang tekan link untuk mendapatkan 4 digit kode keamanan dari PayPal, yang akan dikirimkan kedalam statement bulanan atau statement online kartu kredit anda (akan dikirim dalam waktu 2-3 hari kerja), kartu kredit anda akan di charge $1.95 USD untuk keperluan ini. Tujuan mengirimkan kode keamanan PayPal ini adalah untuk memastikan bahwa alamat yang anda berikan adalah benar (bukan alamat fiksi belaka).
Jika anda sudah mendapatkan 4 digit kode keamanan tersebut dari statement bulanan atau statement online kartu kredit anda kemudian, login dengan account PayPal anda, kemudian dihalaman My Account klik link confirm untuk memasukan 4 digit kode keamanan dari PayPal, setelah anda memasukan 4 digit kode keamanan tersebut account PayPal anda akan menjadi Verified account dan akan ditambahkan $1.95 USD kedalam account PayPal anda otomatis kemudian karena menjadi Verified account, jadi hitung-hitung gratis. Anda akan dibawa kembali ke halaman My Account....

Pilihan 2 : Jika anda tidak ingin menjadi Verified member sekarang lewatkan bagian ini, klik link untuk mendapatkan 4 digit kode keamanan dari PayPal lain waktu dihalaman My Account setelah login untuk mendaftar menjadi Verified Account, agar limit dana anda tidak dibatasi, anda akan dibawa kembali ke halaman My Account....

Selesai, selamat anda telah memiliki account PayPal!
Anda sudah dapat menggunakan account PayPal anda sekarang juga!

Catatan :
Sekarang anda sudah mempunyai account PayPal Unverified account untuk melakukan pembayaran atau mengirim uang ke account PayPal lain dengan limit $100 USD (atau mungkin lebih pada beberapa account tergantung kartu kredit yang digunakan), serta dapat menerima uang dari account PayPal lain dengan limit terbatas. Untuk menghilangkan limit Account paypal anda harus menjadi Verified member (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh PayPal) dengan cara mengikuti Langkah No.6 diatas .

Dengan Unverified PayPal anda belum bisa withdraw ke rekening bank atau kartu kredit anda. Untuk bisa withdraw menarik uang dari balance paypal, anda sudah harus menjadi Verified account.

Jika anda belum memasukan atau ingin menambah kartu kredit, login dengan account PayPal anda dan ke My Account --> Profile --> Add or Edit Credit Card.

Selain itu juga ada alternatif lain kok untuk verifikasi paypal selain tanpa menggunakan kartu kredit, yaitu dengan VCC.

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.


Jika anda merasa artikel ini berguna dan membantu anda silahkan untuk berlangganan via email secara gratis. Disamping itu anda juga akan mendapatkan bonus ebook dan panduan tentang bisnis online, silakan masukkan email anda pada kotak dibawah ini :

Delivered by FeedBurner


» Thanks for reading CARA MEMBUAT ACCOUNT PAYPAL

11 Responses to "CARA MEMBUAT ACCOUNT PAYPAL"

  1. mantap artikelnya, makasih bos

    ReplyDelete
  2. untungnya saya secara tidak punya kartu kredit...

    ReplyDelete
  3. wah...saya pake kartu kreditnya dari VCC aja... takut kalo kartu kredit bank ntar dijebol lagi...

    btw ini blognya pake de juga ya... :D

    ReplyDelete
  4. @ siantar magazine: terima kasih...
    @ suryaden: takut pakai credit card ya mas? hehehhe....
    @ my journey: yah kalau masalah jebol kartu kredit sih gimana yah??? masalahnya saya hanya denger saja selama ini (ya mudah2 an tidak pernah terjadi sama saya). pakai vcc juga salah satu alternatif kok...

    ReplyDelete
  5. negaranya pake inisial...inisial indonesia apa? IN atau ID?terus masukin no telpon selalu salah...terus antara kota, negara dan kodepos selalu salah...kenapa ya?

    ReplyDelete
  6. @ wizurai: setahu saya pengisian negara tidak disingkat dengan inisial (masukin aja langsung INDONESIA). nmr telp: pakai format biasa aja misalnya 081333xxxx/02189756xx. untuk alamat kok bisa salah terus mas masukin nya? (harus alamat asli jgn direkayasa).

    ReplyDelete
  7. sip...ternyata saya udah salah dari awal...negaranya gak diganti, malah pake yg USA jadi ada inisial state..

    makasih bu..

    ReplyDelete
  8. salam kenal mas, ada ga cara buat paypal tanpa kartu kredit? saya belum punya masalahnya.

    ReplyDelete
  9. @ ucha: kan udah saya bilang masih ada alternatif selain pakai kartu kredit bisa juga pakai VCC

    ReplyDelete
  10. Wah makasih banyak atas infonya mas! saya dari dulu pengen banget punya akun paypal, gak buat apa-apasih, cuman pengen tahu doank! he he he

    ReplyDelete
  11. sy baru pertama dtg dan pingin tahu cara membuat account paypal,tp penjelasannya agak rumit,ya maklumlah org baru,mohon kedepannnya keterangannya agak dipersingkat,tp jelas!

    ReplyDelete

Ads